1. Trench Coat

Trench coat ada di urutan atas daftar pakaian klasik dan sepanjang masa. Tote bag dan boots adalah pasangan yang tepat saat mengenakan trench coat. Trench coat warna camel bisa menjadi pilihan tampilan elegan. Namun tak terbatas warna camel, warna lain seperti oranye, merah, dan kuning juga menarik.
2. Jaket Kulit

Jaket kulit sangat cocok dipakai setiap saat ketika ingin penampilan yang edgy dan tetap casual. Jaket ini juga pas buat kamu yang ingin tampil gaya tapi tak ingin berlebihan. Hitam biasanya jadi warna favorit jaket kulit.
3. Jaket Denim

Jaket denim cocok dipadukan dengan pakaian apapun, seperti dress, gaun, jeans, dan kaus. Warna putih atau biru pudar, berpotongan sleeveless atau crop, jaket denim bisa membuat tampil lebih bergaya.
4. Jaket Bomber

Jaket bomber atau jaket biker dianggap sebagai perpaduan antara uber chic dan tomboy sekaligus feminin. Jaket ini cocok dipadukan dengan rok pensil, jeans sobek, rok maxi, dan celana pendek.
5. Jaket Quilted

Jaket quilted bisa membuatmu hangat di musim hujan, tapi tetap gaya dan edgy. Jaket jenis ini bisa menjadi pilihan lain buat kamu yang tak ingin pakai jaket kulit.
6. Jaket wool

Jaket wool atau shrug tak hanya membuat tubuh tetap hangat, tetapi juga membuat si pemakai tampak elegan.
7. Overcoat

Tak hanya tampak bergaya, overcoat juga membuat penampilan terlihat berkelas. Overcoat cocok dipadukan dengan boots.
8. Jaket Bulu Sintetis

Selain overcoat, jaket bulu sintetis juga membuat penampilan menjadi feminin. Agar terlihat menarik, pilih jaket dengan warna pink, blush, merah wine, kuning, atau putih.
9. Evening Coat

Termasuk evening coat adalah blazer hitam, velvet blazer atau blazer berbahan beludru, overcoat dengan aksen sequin, jaket berbahan tweed, dan sebagainya yang membuat outfitmu terlihat keren.
10. Jaket Puffy

Mulai dari yang oversized hingga off-shoulders, jaket puffy cocok untuk yang ingin bergaya saat cuaca dingin.